Prediksi Indonesia vs Thailand Semi Final AFF U-18
Indonesia berhasil lolos ke babak semi final piala AFF U-18 setelah menjadi juara grup B. Di semi final Indonesia akan menghadapi runner up grup A yakni tim gajah putih Thailand.
Sang pelatih Indra Safri di sela-sela latihan timnas di hotel Olympic mengatakan bagaimana nantinya timnya akan tampil menghadapi Thailand, "Tidak terburu-buru kejar gol dan kami ingin tampil rapih dan lebih baik dari sebelumnya. Kami berharap tidak ada lagi kesalahan yang kami lakukan", kamis (14/9).
Thailand sendiri bukan lawan yang mudah bagi Indonesia, melihat bagaimana pembinaan pemain muda bagi pesepakbolaan Thailand memang lebih baik dari Indonesia.
Semi final ini pun akan berlangsung pada sore nanti (15/9) di Stadion Thuwunna, Myanmar. Inin merupakan laga ulangan semi final AFF 4 Tahun yang lalu saat Evan Dimas dan kawan-kawan berhasil menjadi juara.
Prediksi pertandingan, melihat Thailand merupakan tim yang tangguh di daratan Asia Tenggara ini bukan laga yang mudah bagi Indonesia. Jalannya pertandingan akan berlangsung ketat melihat kualitas materi pemain kedua tim yang hampir sama. Diperkirakan tidak akan terjadi banyak gol pada laga kali ini, prediksi skor 2-1 untuk kemenangan Indonesia.
Prakiraan Line up Indonesia : 4-4-2 (Diamond)
Kiper: M. Aqil
Belakang : Samuel, Nurhidayat, Irianto(C), Dedi
Tengah : Feby, Luthfi, Asnawi, Saddi
l
Depan : Egy Maulana, Hanis Saghara
Post a Comment for "Prediksi Indonesia vs Thailand Semi Final AFF U-18"
Post a Comment